Home

Mengecualikan bagian website di Google Translate

Mari berdiskusi bersama kami di Group Facebook Kurung Kurawal

kurungkurawal.com, menyajikan berbagai kode sumber dalam beberapa bahasa pemrograman. Hasil google analytics menunjukkan adanya visitor dari wilayah di luar Indonesia. Karena hal tersebut, beberapa waktu lalu, saya menggunakan tools dari google, yaitu Google Translate, untuk membantu melayani visitor yang tidak berbahasa Indonesia.

Namun, ada beberapa email masuk yang mengeluhkan, ketika mereka menggunakan Google Translate, bagian yang berisi kode sumber pun ikut diterjemahkan, sehingga kode tersebut tentu saja tidak diterima oleh compiler atau IDE-nya.

Setelah membaca lebih lanjut di panduan Google translate, kita dapat mengecualikan bagian dari website agar tidak ikut diterjemahkan. yaitu dengan menambahkan class CSS notranslate pada bagian yang tidak ingin diterjemahkan tersebut.

Misalnya

Teks ini tidak akan diterjemahkan

1
<span class='notranslate'>Teks ini tidak akan diterjemahkan</span>

Untuk mengujinya, silakan gunakan fasilitas google translate di atas.
Demikian, semoga berguna untuk kita semua.